..

Senin, 03 Oktober 2011

beberapa paragraf dari artikel mimpi-mipi terakhir seorang mahasiswa tua karya soe hok gie.

pagi itu, ketua jurusan sejarah memanggil saya dan bertanya bilamana saya akan menyerahkan skrispi saya. saya berfikir sebentar, dan akhirnya saya katakan bahwa dalam beberapa minggu lagi saya akan menyerahkan draft skripsi tadi. "saya tinggal mengetiknya."
pembicaraan singkat ini menyadarkan saya bahwa masa mahasiswa saya akan berakhir. mungkin dalam beberapa bulan ini saya tidak dapat menyebut diri saya sebagai seorang mahasiswa lagi.

enam setengah tahun yang lalu saya memasuki kehidupan kemahasiswaan, sebagai seorang "pemuda hijau" yang baru berumur belasan tahun. tanpa terasa jalan yang tadinya terasa amat panjang itu sudah akan segera berakhir. dan pada sat langkah-langkah terakhir diayunkan timbul bermacam-macam perasaan pada diri saya, seorang mahasiswa tua. saya merasa bahagia karena cita-cita saya untuk menjadi seorang sarjana akan terkabul dalam waktu yang tidak lama lagi. dengan rasa bangga terhadap alamamater, saya akan melangkahi kaki ke luar gerbang kampus dengan dibelaki "ilmu" yang saya pelajari.

tetapi dipihak lain timbul perasaan sedih dalam diri saya. semuanya terasa begitu mesra. saya ingat kembali masa-masa ujian, masa masa belajar, masa-masa diskusi, nonton film, dan cerita-cerita murahan yang saya dapati di kampus. semuanya telah membuat saya dewasa.

-----------

berakhirnya masa kuliah, keluarlah saya dari comfort zone.
dimana selama ini yang saya pikirkan hanya belajar dan kehidupan yang tidak serius di samping studi yang berat.
berakhirnya masa kuliah ini, saya akan menghadapi kehidupan yang sesungguhnya.
entah itu akan menyenangkan atau mungkin tidak semenyenangkan masa-masa sekolah/kuliah.
mencoba untuk mandiri, lepas dari perlindungan dan tanggungan orang tua yang begitu nyaman berada dibawah asuhan dan kasih sayang mereka.

terima kasih kepada teman-teman yang selalu bersama selama ini.
terima kasih atas canda, tawa, tangis, senyum yang akan menjadi kenangan, proses pembelajaran tentang hidup dan persahabatan. kalian lah salah satu alasan penyemangat gw kuliah :D semoga kita terus bersahabat selamanya
terima kasih.

terakhir gw mau ngucapin selamat kepada para wisudawan. selamat menempuh hidup selanjutnya. sukses selalu untuk kita :) Amin.





1 komentar:

Wilis Windar Astri mengatakan...

Terharu bacanya...